Ratusan Jemaah Haul Guru Sekumpul 2025 dari Pasuruan dan Malang Tiba di Pelabuhan Trisakti - Banjarmasinpost
Ratusan Jemaah Haul Guru Sekumpul 2025 dari Pasuruan dan Malang Tiba di Pelabuhan Trisakti - Banjarmasinpost

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Ratusan jamaah Haul Guru Sekumpul dari Pasuruan dan Malang sudah berlabuh di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin, Sabtu (4/1/2024) malam.
Setibanya di pelabuhan, para jamaah dari berbagai rombongan itu segera diarahkan oleh Relawan Posko Zona 8 untuk diantar ke penginapan gratis dekat area haul digelar.
Para relawan tampak sibuk mengatur ratusan jamaah yang sedang berkumpul. Mereka segera diminta menaiki armada-armada yang telah disediakan.
Mulyono, jamaah dari Kota Malang, ProvinsiJawa Timur mengatakan kedatangannya pada acara haul ulama masyur di Kalsel ini sudah kali ketiga.
Baca juga: RAPI 1912 Tanbu Bantu Komunikasi di Jalur Hilang Sinyal Jalur Alternatif Batulicin-Banjarbaru
Baca juga: Pemkab Tapin Siapkan Petugas Pijat Refleksi untuk Jemaah Haul Guru Sekumpul 2025
“Ini sudah ketiga kalinya saya datang ke haul menggunakan kapal laut. Dan tiga kali pula disambut oleh relawan di posko ini,” kata Mulyono.
Ia bersyukur, kedatangan para jamaah disambut dengan baik pada acara haul KH Muhammad Zaini bin Abdul Ghani itu.
Mulyono datang bersama dengan delapan orang kerabatnya. Selain itu, kedatangannya ke Pulau Kalimantan ini juga berbarengan dengan jamaah dari kota lain, Pasuruan Misalnya.
“Semoga ada berkah untuk kita semua, mau itu jamaah maupun relawan,” katanya.
Sementara itu, salah satu koordinator posko, Rizal, menyebutkan ada sekitar 200 jamaah yang baru tiba di Pelabuhan Trisakti. “Sebagian sudah meluncur terlebih dahulu ke penginapan yang sudah kami tetapkan. Sebagiannya lagi menunggu armada dari kami yang lagi disiapkan,” kata Rizal.
Masing-masing kepala rombongan dari jamaah tersebut kata Rizal akan didata terlebih dahulu sebelum diberangkatkan menuju penginapan dekat area haul. Hal itu dilakukan agar keselamatan dan kenyamanan para jamaah terjamin sepulangnya nanti.
Untuk diketahui, posko yang berlokasi di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Telaga Biru, ini beroperasi sejak Selasa (24/12/2024) dan dikelola oleh 65 relawan yang siap melayani hingga akhir acara haul.
Posko ini tidak hanya menjadi tempat singgah, tetapi juga pusat pelayanan terpadu. Hingga Sabtu (4/1/2025), sudah lebih dari 700 jamaah dari berbagai daerah di Indonesia, seperti Aceh, Riau, Pulau Jawa, Sumatera, dan Bali, yang mendapat bantuan dari posko ini.
Posko ini tidak hanya melayani kebutuhan dasar para jamaah, tetapi juga transportasi gratis menuju lokasi haul.
Untuk memastikan kenyamanan, posko ini juga berkoordinasi dengan 75 penginapan gratis. Jamaah yang datang malam ini, seperti dari Malang dan Pasuruan, akan diarahkan ke penginapan yang masih kosong.
(Banjarmasinpost.co.id/rifki soelaiman)
Sumber: Banjarmasin Post
Baca Juga
- Haul Guru Sekumpul Ke-20, Jumlah Jemaah Diperkirakan Mencapai 4,1 Juta Orang – Teras7
- Imbauan Kemenag Malang Soal Patrol Sahur Ramadhan 1446 H | NU Online Jatim
- Awal Pendidikan Tinggi NU Berdiri di Surakarta, Bandung, dan Malang - NU Online
- Besok Ditutup, Yuk Segera Daftar Ngaji Online Ilmu Falak LFNU Pasuruan | NU Online Jatim
- Ratusan Jemaah Haul Guru Sekumpul 2025 dari Pasuruan dan Malang Tiba di Pelabuhan Trisakti - Banjarmasinpost
- Khutbah Jumat: 6 Etika Berpuasa di Bulan Ramadhan | NU Online Jatim
- Kultum Ramadhan: Pentingnya Mengendalikan Amarah - NU Online
- Semarak Ramadhan, PCINU Qatar Bagikan 500 Paket Ifthar dan Sajadah - NU Online
- Adee Ie Leubeue Kembang Tanjung: Manisnya Tradisi yang Mengikat Rindu Perantau di Bulan Ramadhan - NU Online
- Melihat Antusiasme Haul Guru Sekumpul, 32 Ribu Relawan Layani Jamaah yang Membludak - NU Online
Komentar
Posting Komentar