Menag Ungkap Komitmen Pemerintah Layani Jemaah Haji saat Wukuf di Arafah - inews

 

Menag Ungkap Komitmen Pemerintah Layani Jemaah Haji saat Wukuf di Arafah

JAKARTA, iNews.id - Jemaah haji Indonesia melaksanakan prosesi wukuf di Arafah, Sabtu (15/6/2024). Mereka mendengarkan khotbah wukuf di tenda Misi Haji.

Sebelum khotbah wukuf dimulai, Menteri Agama (MenagYaqut Cholil Qoumas memberikan sambutan. Dia memastikan pemerintah terus berupaya memperbaiki pelayanan ibadah haji setiap tahunnya.

"Pemerintah Indonesia selalu berupaya secara serius untuk melaksanakan ibadah haji ini dengan sebaik-baiknya," kata Yaqut dalam sambutannya, Sabtu (15/6/2024).

"Setiap tahun penyelenggaraan ibadah haji selalu dievaluasi dengan hasil berupa perbaikan yang dilakukan konsisten dan terarah, baik meliputi aspek manajemen, keuangan, kualitas pelayanan, akuntabilitas dan pertanggungjawaban," sambungnya.

Yaqut menyatakan pemerintah ingin memastikan seluruh jemaah haji merasa aman dan nyaman selama beribadah, terutama bagi mereka yang sudah lanjut usia dan disabilitas.

"Penyelenggaraan ibadah haji didasarkan semangat untuk menciptakan kemaslahatan bagi jemaah haji Indonesia, terutama jemaah haji lansia dan disabilitas sesuai dengan tema haji tahun ini, Haji Ramah Lansia," katanya.

Komentar

Baca Juga

Postingan Populer

Kisah Fahmi Warga Jakarta, Gowes Sendirian Demi Hadiri Haul Habib Abu Bakar di Gresik - Gresik Satu

Mengintip Proses Pengemasan Air Zamzam di Tanah Suci, Semua Jemaah Dijamin Kebagian - inews

Nasab Habib atau Keturunan Nabi di Indonesia Diragukan, Ini Kata Buya Yahya - Liputan 6

Kondisi Tenda Haji RI di Mina: Over Capacity-Tangga Tak Ramah Lansia - detik

Cak Imin: Temuan Timwas DPR soal Haji 2024 Wajib Ditindak Lewat Pansus - detik