Kondisi Jemaah Haji Memprihatinkan, Ngeluh Tak Dapat Tenda dan AC Mati, Menteri Agama Bertindak - Halaman all - Tribunmanado

 

Kondisi Jemaah Haji Memprihatinkan, Ngeluh Tak Dapat Tenda dan AC Mati, Menteri Agama Bertindak - Halaman all - Tribunmanado

TRIBUNMANADO.CO.ID - Penyelenggaraan ibadah haji untuk jemaah Indonesia banyak yang perlu dievaluasi.

banyak pengeluhan jemaah haji soal penginapan.

Ada yang tak mendapatkan tenda, atau permasalahan lain soal  AC tak menyala.

Baca juga: Viral Video Jemaah Haji Indonesia Teriak Minta Uang di Depan Kabah: Ya Allah Duit

Hal tersebut mebuat jemaah haji gerah dan mempertanyakan soal kenyamanan.

Hal tersebut jelas sangat mengganggu pelaksanaan ibadah haji jemaah.

Kabar tersebut sampai ke telinga Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.

Ia pun langsung menindaklanjuti keluhan jemaah haji tersebut.

Kementerian Agama merespon cepat keluhan saat penyelenggaraan puncak ibadah haji 1445 H/2024/1445 H.

Sebelumnya viral tenda di sejumlah Maktab/penginapan yang ditempati jemaah haji Indonesia di Mina fasilitas pendingin udaranya atau air conditioner (AC) tak berfungsi.

Tak ingin jemaah merasa kegerahan berlama-lama, Kemenag dengan cepat melakukan respon dengan menggusur tenda Mashariq (perusahaan atau pihak ketiga penyedia fasilitas jemaah) di Mina untuk dipakai jemaah haji Indoensia.

Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas mengatakan pemerintah tetap melakukan evaluasi penyelenggaraan ibadah haji termasuk layanan yang diterima jemaah haji reguler.

"Apapun harus dievaluasi dan evaluasi itu harus berbasis pada data. Jadi termasuk katanya ac mati, di mana ac mati, kita akan segera evaluasi," kata Menag Yaqut saat ditemui Tim Media Center Haji termasuk Tribunnews.com di Jamarat Mina, Selasa (18/6/2024) dinihari.

Menteri yang biasa disapa Gus Men ini mengaku dirinya mendapatkan ada juga yang tidak mendapatkan tenda.

"Kaya tadi saya mendapatkan aduan soal jemaah dari KNO, (embarkasi Kualanamu) maktab 63 atau 28 kalau enggak salah tidak mendapatkan tenda, kita langsung eksekusi," kata Yaqut.

Menag Yaqut Cholil Qaumas saat ditemui Tim Media Center Haji termasuk Tribunnews.com di Jamarat Mina, Selasa (18/6/2024) dinihari.

Pihaknya ujar Gus Men segera meminta Mashariq untuk memberikan tenda yang jadi kantor Mashariq dikosongkan untuk ditempati jemaah haji yang tidak mendapatkan tenda itu.

"Hari ini kita menggusur tendanya perusahaan masyariq untuk dipakai oleh jemaah kita. Alhamdulillah bisa. Kita mintakan masyariq untuk tenda mereka kita pakai." jelas Gus Men.

Menurut Gus Men, ini merupakan evaluasi yang sifatnya responsif.

Menag yakin aksi responsif ini supaya layanan jemaah lebih baik tentu butuh evaluasi yang lebih komprehensif.

"Semua kita akan evaluasi, tidak ada yang tidak kita evaluasi demi perbaikan layanan jemaah , itu poinnya.
Gus Men pun mengakui senang jika ada pengawasan yang memberikan kritik dan saran.

"Kita senang ada pengawasan, ada masukan, ada kritik, ada saran, saya kira ujungnya adalah bagaimana jemaah merasakan kepuasan layanan dari pemerintah , jemaah bisa melaksanakan ibadah dengan baik dan nyaman dan tenang, pulang dengan membawa predikat haji mabrur," kata Menag.

Temuan Timwas Haji DPR Soroti Tenda Jemaah

Sebelumnya, Tim Pengawas (Timwas) Haji DPR RI menemukan beberapa masalah di Mina.

Mulai adanya penempatan tenda jemaah yang tidak sesuai dengan maktab yang telah ditentukan.

Padahal, menurut Timwas Mina ini merupakan titik krusial yakni saat jemaah melaksanakan prosesi melempar jumroh aqobah di Mina.

Ketua Timwas Haji DPR RI Muhaimin Iskandar, mengungkapkan sejumlah laporan terkait berbagai masalah dalam penyelenggaraan haji tahun 2024.

Salah satu masalah utama yang dilaporkan adalah terkait air conditioner (AC) yang tidak berfungsi di banyak lokasi.

"Ada banyak laporan yang masuk, yang pertama matinya AC di mana-mana," kata Cak Imin kepada wartawan di Mina, Makkah.

Selain masalah AC, Gus Muhaimin juga menyoroti tenda jemaah haji Indonesia yang melebihi kapasitas (overcapacity).

Menurutnya, tenda yang disediakan tidak mampu menampung jumlah jemaah yang ada dan tidak dilengkapi dengan kasur yang memadai.

"Kemudian overcapacity tendanya, tidak ada kasur. Ini semua harus dikalkulasikan," imbuh Politisi Fraksi PKB ini.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com 

Komentar

Baca Juga

Postingan Populer

Syekh Abdul Wahab Al-Shaibi Jadi Penerus Pemegang Kunci Ka'bah - detik

27 Ribu Jemaah Haji 2024 Tiba di Bandara Soetta - Viva

25 Jemaah Haji Sakit Dipulangkan Lebih Awal, 7 Ribu Kembali ke Tanah Air Hari Ini - Viva

Kisah Fahmi Warga Jakarta, Gowes Sendirian Demi Hadiri Haul Habib Abu Bakar di Gresik - Gresik Satu

Nasab Habib atau Keturunan Nabi di Indonesia Diragukan, Ini Kata Buya Yahya - Liputan 6