Saudi Kedatangan Jemaah Haji Tertua di Dunia, Usia 130 Tahun - CNN Indonesia

  

Saudi Kedatangan Jemaah Haji Tertua di Dunia, Usia 130 Tahun

Jumat, 14 Jun 2024 14:30 WIB

Ilustrasi. Seorang jemaah berusia 130 tahun asal Aljazair ikut Ibadah Haji 2024. Foto: ANTARA FOTO/SIGID KURNIAWAN

Jakarta, CNN Indonesia 

--

Arab Saudi menyambut jemaah haji paling tua di dunia, Sarahouda Stiti, yang berasal dari Aljazair dan berusia 130 tahun.

Stiti langsung disambut hangat dan penuh antusias oleh otoritas Saudi ketika mendarat di Bandara Internasional Jeddah pada Selasa (11/6).

Momen ini pun menarik perhatian masyarakat global. Pengguna media sosial memuji semangat Stiti untuk datang haji di usianya yang tak lagi muda.

"Semoga dia dan para jemaah haji lainnya menjadi haji yang mabrur," kata salah seorang pengguna, seperti dikutip Gulf Today.

"Masya Allah, lihatlah cahaya di wajahnya. Seorang saudari cantik yang sangat diberkati, yang diundang Allah SWT untuk haji. Semoga Allah SWT menjaganya tetap aman, menerima hajinya dan memberkatinya dengan kesehatan yang baik, Aamiin," kata Mozzer MOTLUFC di platform X-nya.

Tahun ini bakal menjadi pengalaman haji yang cukup menantang. Sebab, panas ekstrem tengah menerjang Saudi dengan suhu diperkirakan berkisar antara 45 sampai 48 derajat Celcius.

Kementerian Kesehatan Saudi sampai mewanti-wanti jemaah untuk membawa payung, minum air yang cukup, serta beristirahat di antara ibadah agar tak dehidrasi.

Otoritas Saudi juga mengimbau agar pelaksanaan salat Jumat beserta khotbah selama musim haji dipersingkat dan mengurangi jumlah bacaan Al-Quran serta memperpendek waktu antara azan dan iqamah.

(blq/dna)

Komentar

Baca Juga

Postingan Populer

Kisah Fahmi Warga Jakarta, Gowes Sendirian Demi Hadiri Haul Habib Abu Bakar di Gresik - Gresik Satu

Nasab Habib atau Keturunan Nabi di Indonesia Diragukan, Ini Kata Buya Yahya - Liputan 6

Mengintip Proses Pengemasan Air Zamzam di Tanah Suci, Semua Jemaah Dijamin Kebagian - inews

Kondisi Tenda Haji RI di Mina: Over Capacity-Tangga Tak Ramah Lansia - detik

Cak Imin: Temuan Timwas DPR soal Haji 2024 Wajib Ditindak Lewat Pansus - detik